Implementasikan 7 Perintah Harian Kasad, Armed 3/105/TRK/NP Laksanakan Karya Bakti

    Implementasikan 7 Perintah Harian Kasad, Armed 3/105/TRK/NP Laksanakan Karya Bakti
    Prajurit Yonarmed 3/105/TRK/NP Laksanakan Karya Bakti Turun ke Selokan Guna Membersihkan Sampah Maupun Lumpur.

    MAGELANG - Selalu bersinergi, senantiasa ada dan menjadi solusi dalam memecahkan berbagai macam kesulitan yang dihadapi masyarakat, dengan ketulusan hati prajurit Yonarmed 3/105/TRK/NP lakukan karya bakti turun ke selokan guna membersihkan sampah maupun lumpur yang selama ini menyumbat aliran air yang digunakan untuk mengairi lahan persawahan masyarakat Desa Jambewangi, Kecamatan Secang, Kabupaten Magelang.

    Ditemani cuaca panas, aksi kemanunggalan prajurit Yonarmed 3/105/TRK/NP tersebut, selain untuk menormalkan aliran air ke sawah, hal tersebut juga ditujukan untuk mengantisipasi meluapnya air akibat penyumbatan sehingga terhindar dari banjir. Atas tindakan tersebut, masyarakat Desa menyambut positif tanpa ada perintah, muncul inisiatif dan kesukarelaan untuk membantu pengerjaan pembersihan selokan tersebut.

    Dengan berlumuran lumpur yang menempel ditambah keringat yang bercucuran, Bapak Eko (42) merupakan warga Desa Jambewangi mengungkapkan ucapan terimakasih kepada prajurit Yonarmed 3/105/TRK/NP atas keperduliannya terhadap masyarakat Desa.

    “Terimakasih kepada bapak TNI sekalian atas keperduliannya terhadap kondisi Desa kami, kami bangga mempunyai TNI yang selalu tanggap dan peka terhadap kesulitan masyarakat seperti ini. Karena jika kami kerjakan sendiri mungkin hasilnya tidak maksimal, tetapi berkat bantuan dari bapak bapak TNI sekalian, hasilnya dapat maksimal”

    “Sekali lagi terimakasih pak sudah selalu membantu kami. Kami bangga punya TNI yang selalu peduli dengan masyarakat” ungkap Niko.

    Menanggapi hal tersebut, ditempat terpisah Kapendam IV/Diponegoro Letkol Inf Bambang Hermanto, S.I.P., menambahkan bahwa aksi kemanunggalan TNI kepada masyarakat seperti itu akan terus dilakukan. Seperti halnya yang sering diungkapkan oleh Kasad bahwa TNI AD harus hadir ditengah tengah kesulitan masyarakat, apapun bentuknya dan senantiasa menjadi solusi dalam mengatasi setiap kesulitan yang dihadapi masyarakat.

    “Jangan pernah ragu untuk membantu masyarakat, karena dari masyarakatlah kita terlahir dan kita juga kuat karena rakyat. Selalu ingat dan implementasikan 7 perintah harian Kasad” ungkap Kapendam.

    Kapendam juga menyebutkan jika hubungan TNI dengan masyarakat dapat terus dijaga maka akan menciptakan kekuatan yang solid untuk mengawal NKRI.

    “Jika garda terdepan sudah solid dengan rakyat, maka tidak ada yang dapat mengganggu kedaulatan Indonesia. Karena sejatinya bersama rakyat TNI kuat. Semoga kegiatan positif ini dapat menular ke satuan satuan lain jajaran Kodam IV/Diponegoro, sehingga masyarakat senang dan dapat merasakan manfaat kehadiran prajurit Diponegoro ditengah tengah mereka” tutup Kapendam.

    Editor          : JIS Agung 

    Sumber      : Pendam IV/Dip

    magelang jateng karya bakti
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Pembinaan Pangkalan, Anggota Koramil 15/Bergas...

    Artikel Berikutnya

    Tangis Haru, Ketika Kapoksahli Kodam IV/Diponegoro...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Sambut 1 Abad Usia NU, JPZIS BERES Masifkan Bantuan Biaya Pendidikan Siswa
    Serius Bangun Zona Integritas, Korem 073/Makutarama Tandatangani Pakta Integritas
    Kasus Jual Seragam Sekolah di Salah Satu Sekolah Negeri, Ombudsman RI Jawa Tengah Beri Tindakan Korektif Kepada Bupati Kudus
    Batituud Koramil 15/Bergas Kodim 0714/Salatiga Sambut Kedatangan Anggota Satgas Apter Papua
    Kasiops Korem 073/MKT: Website Sebagai Sarana Penunjang Zona Integritas

    Tags